Kapolsek Abiansemal Hadiri HUT Ke-4 Mall Pelayanan Publik Kabupaten Badung



Polda Bali,Polres Badung, Polsek Abiansemal


Kapolsek Abiansemal Kompol I Gusti Made Sudarma Putra,S.Sos.,S.H.,M.A.P., menghadiri Hut Ke-4 Mall Pelayanan Publik Kabupaten Badung di Objek Wisata Taman Mumbul Desa Sangeh Kecamatan Abiansemal. Sabtu (17/9) Pukul 08.00 Wita


Dalam kegiatan tersebut dihadiri juga Kajari Badung, Ketua Pengadilan Denpasar, Ka BNN Kabupaten Badung, Camat Abiansemal, Perbekel Desa Sangeh dan Pejabat undangan lainnya.


Adapun acara kegiatan tersebut diawali dengan jalan santai yang start/Finish di Objek Wisata Taman Mumbul selanjutnya pelepasan burung dan ikan di Kolam Taman Mumbul dan Penanaman Pohon.


Dalam perayaan Hut Ke-4  Mall Pelayanan Publik ini diiisi berbagai jenis kegiatan pelayanan publik seperti Pelayanan Mobil SIM keliling dari Polres Badung, Mobil Pelayanan Kantor Pertanahan Kabupaten Badung, Mobil Perizinan dan Berbagai Pelayanan Publik lainnya.


Kapolsek Abiansemal Kompol I Gusti Made Sudarma Putra seijin Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes,S.I.K.,S.H.,M.H., dalam kesempatannya mengatakan kegiatan ini merupakan HUT ke-4 Mall Pelayanan Publik ( MPP) sehingga dengan adanya Pelayanan Publik Terpadu masyarakat dapat lebih banyak menghemat waktu, hemat biaya dan tentunya kenyamanan pelayanan yang dirasakan.


"Semoga dengan Hut yang ke-4 ini Mall Pelayanan Publik Kabupaten Badung dapat memberikan pelayanan yang cepat dan efisien kepada Warga Badung khususnya", tegasnya  Kapolsek Abiansemal. (*)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama